Wisata gunung Ciremai yang berlatar peradaban kuno 4000 SM

Highland travel indonesia-paket wisata puncak mahameru

Situs Lingga dan Situs Sagara Hiang warisan peradaban kuno gunung Ciremai

Dibalik pesona alamnya yang selalu memanjakan raga dan batin para pendaki. Gunung Ciremai sangat lekat dengan aura magis yang cukup kuat menarik jiwa para petualang. Sebut saja empat jalur pendakian menuju puncak Gunung Ciremai, baik jalur Apuy, Palutungan, Linggarjati atapun Linggasana selalu menyuguhkan cerita magis kepada siapa saja yang melewati jalur tersebut.

Gunung Ciremai, sosok Raksasa Pasundan dengan ketinggian 3078 mdpl dinobatkan sebagai gunung tertinggi di Jawa Barat. Membentang dari Kabupaten Cirebon, Kuningan sampai Majalengka. Dengan tegakan vegetasi hutan hujan yang rapat, Ciremai menyibakan pesona alamnya sembari menjalankan peran penting sebagai water tower of java, penyuplai ketersediaan air di tatar pasundan.

Highland travel Indonesia, paket wisata bromo tengger
Highland travel Indonesia

Mansyur namanya, gunung Ciremai hampir selalu hadir di dalam daftar catatan tempat wisata wajib para penjelajah alam yang harus dikunjungi. Namun sudah pernahkah anda menjamah tempat wisata di sisi lain gunung Ciremai yang banyak menyimpan kisah peradaban kuno tersebut? Tepatnya di taman batu purba situs Lingga  dan Sagara Hiang, Desa Sagarahiang, Kecamatan Darma, Kabupaten Kuningan.

Baca Juga : Tentang Komunitas Pendaki Bogor Korwil Nanjak

Warisan peradaban kuno di gunung berapi magmatik generasi ketiga tersebut bukan dongeng belaka. Situs Lingga dan Sagara Hiang sebagai tempat wisata budaya yang merupakan warisan Megalitikum telah bercokol sejak sekitar 4000 SM silam. Puing – puing batuan purba  dengan kandungan logam murni 40% menghiasi pelataran berlumut. Bersamanya terdapat punden berundak dan sebuah batu lingga yang digunakan sebagai media perhitungan tahun serta bulan oleh komunitas sunda di zaman peradaban lampau.

Situs Lingga dipakai juga sebagai tempat berunding para leluhur. Menurut penuturan sang kuncen, ada 45 leluhur yang mendiami situs Lingga ini. Selain itu, ada situs lain yang saling tertaut dengan situs Lingga tersebut, diantaranya situs Sangiang, situs Sangiang Panteh, situs Ontap-ontapan, situs Babakan Dayeuh dan beberapa situs lainnya melengkapi tempat wisata purbakala Gunung Ciremai.

Beralih maju ke masa kerajaan, kawasan yang dinamai Sagara Hiang, saga berarti laut dan hiang adalah dewa ini menjadi  pusat pemerintahan Kerajaan Arile Saunggalah. Serta sempat menjadi salah satu pusar penyebaran Islam di wilayah Cirebon dan Kuningan pada abad ke-13. Dengan tokoh Syekh Maulana Akbar, Syekh Eyang Prabu Salam, Syekh Eyang Prabu Salim dan Syekh Eyang Mangun Danang. Tokoh-tokoh tersebut mewariskan nilai peradaban dalam bentuk budaya, yang hingga kini masih melekat di tengah masyarakat sekitar, diantaranya adalah upacara Babarit dan silat Rudat.

Kini Babarit dan Rudat kerap disuguhkan di balai desa Sagara Hiyang pada bulan Suro, tahun Hijriah. Babarit merupakan serangkaian upacara adat yang bertujuan untuk mengingat dan bersyukur terhadap segala pemberiaan Sang Maha Pencipta. Sedangkan rudat adalah salah satu seni silat yang disepanjang alurnya diiringi shalawat kepada Nabi Muhammad saw. Gerakannya cenderung lambat, sehingga dikalangan luas Rudat lebih dikenal sebagai seni dalam aktivitas tarian.

Tempat wisata di kawasan barat kaki Gunung Ciremai tersebut baru dibuka pada tahun 2015. Dikelola oleh Taman Nasional Gunung Ciremai yang berkolaborasi dengan CAKRAWALA (paguyuban pemuda desa Sagarahiang). Selain tempat wisata purba, terdapat pula bumi perkemahaan dan empat air terjun yang tidak kalah menggoda disekitar ODTW tersebut, seperti Curug Panglengseran, Curug Pamandayan, Curug Kanteh dan Curug Ciarca. Itulah tempat wisata yang menggambarkan sisi lain Gunung Ciremai sebagai tempat tua yang masih dan harus tetap lestari. Get your Adventure with us !

Layanan kami

outbound bogor dan outbound puncak-games simulasi

Outbound

Metode pendidikan yang berpijak pada petualangan dan pengalaman besutan Kurt Hahn di tahun 1941 itu lebih populer dengan sebutan outbound. Outbound berasal dari kata out of boundaries, merupakan bentuk pengalaman langsung terhadap sebuah fenomena kehidupan yang di simulasikan dalam permainan edukatif sebagai katalis pengembangan tim, kepemimpinan dan pengembangan diri. Highland Indonesia Group akan menyajikan untuk anda outbound sebagai katalis pelatihan SDM dan sebagai kegiatan wisata bermuatan learning.

Paket OutBound
tempat gathering di puncak bogor

Gathering

Gathering di maknakan sebagai sebuah kegiatan yang di selenggarakan di suatu tempat dan pada suatu waktu tertentu, didalam ruang atau pun luar ruang oleh perusahaan, komunitas, organisasi atau pun keluarga guna mendapatkan penyegaran dan mempererat tali kekerabatan, namun pernahkan anda gathering ditengah hutan dengan suasana hangatnya alam dan kental dengan kegiatan-kegiatan yang bernuansa petualangan, atau gathering dilakukan di sebuah pegunungan dengan pemandangan tak terbatas, bersama kami gahtering anda akan berbeda !

Paket Gathering
Camping outbound Bogor

Camping

Berbagai kegiatan dapat dilakukan pada saat camping seperti trekking / hiking, susur sungai, jelajah air terjun, mengamati burung ataupun satwa liar lainnya, membuat api unggun kebersamaan atau memancing di sungai lalu memasaknya sendiri, itu memang seru!, namun ada yang tak kalah serunya ketika kegiatan gathering atau outing yang dikemas dengan konsep camping, disisipi kegiatan outbound dan petualangan di hutan pegunungan bawah dalam nuansa kebersamaan dan learning. Dan, katanya “Now I see the secret of making the best person, it is to grow in the open air, and to eat and sleep with the earth”.

Paket Camping
tempat wisata di puncak bogor

Adventure

Sebuah wisata minat khusus bergenre petualangan dihadirkan dalam kawasan Highland camp, hadir dengan cliff jumping dan body rafting dalam aktivitas jelajah air terjun di komplek curug naga. "Ketika anda menelusuri jalanan setapak yang penuh tantangan dalam perjalanan trekking hutan, menyusuri arus sungai dan jeramnya, berenang dalam kesegaran air berwarna hijau tosca ditengah eksotisnya formasi tajuk tegakan, alam akan menjadi untaian symponi yang menakjubkan dimana aktivitas fisik dan olah emosi anda akan berpadu peran dengan instrumen hutan pegunungan bawah".

Paket Adventure

Home » Blog » Wisata gunung Ciremai yang berlatar peradaban kuno 4000 SM