Kopi Paseban ; Kopi Bogor dengan Citarasa Hutan

Kopi Paseban

Kopi Bogor – Kopi Paseban merupakan varietas kopi Robusta, adalah subspesies Coffea canephora, yaitu Coffea canephora var. Robusta yang di hasilkan dari hutan-hutan di pungungan gunung Paseban (1.389 Mdpl) Megamendung, Bogor dengan karakter bioma hutan basah (hutan hujan tropis). Robusta yang didatangkan oleh Belanda untuk menggantikan produksi kopi arabika di Indonesia, memiliki Aroma yang kuat, kasar, cenderung earthy dan nutty, dengan rasa yang lebih pahit karena memiliki kadar kafein dua kali lebih banyak dibandingkan arabika, bentuk bijinya bulat, lebih kecil namun padat dengan tekstur sedikit kasar.

Kopi Bogor – Tanaman kopi robusta menyebar didalam hutan-hutan punggungan gunung Paseban, lainnya berada di kebun-kebun masyarakat di sekitar hutan. Sebagian besar petani kopi robusta di Paseban bernaung dalam Kelompok Tani Hutan (KTH),  yaitu kumpulan petani atau perorangan yang mengelola usaha di bidang kehutanan, di dalam dan diluar kawasan hutan yang meliputi usaha hasil hutan kayu, hasil hutan bukan kayu dan jasa lingkungan, baik di hulu maupun di hilir, dan sebagiannya bernaung di Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH).

Sebagian besar Hutan di punggungan gunung Paseban di kelola oleh perum perhutani dengan jenis hutan homogen, sebagiannya lagi adalah hutan masyarakat. kopi robusta yang dibudidayakan oleh masyarakat,  banyak di budidayakan dikawasan perhutani dan hutan masyarakat dengan pendekatan Agroforestry.  Agroforesty sebagai upaya dalam memaksimalkan potensi sumber daya alam untuk dimanfaatkan petani yang menggarap lahan hutan milik pemerintah dengan titik berat berbasis ramah lingkungan. 

Agroforesty berbasis kopi yang di upayakan oleh penduduk disekitar gunung Paseban, merupakan upaya pengaturan ruang hutan dalam interaksi ekologi, ekonomi dan unsur-unsurnya. 

– Kiade –
kopi robusta paseban
Pohon kopi robusta tumbuh diantara pohon hutan

Kopi Bogor ; Model Agroforestri Berbasis Kopi di Paseban

Kopi BogorTanaman kopi membutuhkan tanaman penaung untuk mempertahankan produksi dalam jangka panjang, mengurangi kelebihan produksi  dan mati cabang (DaMatta dkk, 2007 dalam Supriadi dan Pranowo, 2015). Pada tanaman kopi tanpa penaung, selama periode pembungaan terjadi peningkatan penyerapan karbohidrat oleh daun dan cabang untuk menunjang proses pembentukan pembuahan. Akibatnya akar, cabang dan daun mengalami kerusakan. Dengan adanya tanaman penaung proses pematangan buah diperlambat sehingga dapat mengurangi kelebihan produksi dan kerusakan pada akar, daun dan cabang (Muschler, 2001 dalam Bote dan Struik, 2011; dan Ricci dkk, 2011 Supriadi dan Pranowo, 2015). 

Panen dan Pasca Panen Kopi Paseban

Kopi Bogor – Buah kopi dapat mulai dipanen pada saat pohon kopi berusia sekitar 2,5 – 3 tahun. Buah yang matang ditandai perubahan warna kulit dari hijau tua  menjadi kuning lalu menjadi berwarna merah. Kopi yang sudah berwarna merah itu sebagai pertanda bahwa kopi sudah masak penuh dan menjadi kehitam-hitaman setelah masak penuh terlampaui.

Pemanenan buah kopi dilakukan pada saat kopi sudah masak penuh, selanjutnya dilakukan sortasi atau pemilihan biji kopi, pengupasan dan fermentasi biji, pencucian lalu pengeringan biji kopi. Sebagian besar petani kopi Paseban akan menjual kopi yang sudah kering dalam bentuk biji kopi kering, sebagiannya lagi dijual dalam bentuk kopi bubuk setelah melewati proses penyangraian dan penumbukan secara tradisional dengan menggunakan lesung.  

Menikmati secangkir kopi Bogor di Gunung Paseban (sebuah rencana)

Kopi Bogor – Menikmati secangkir kopi dari lingkungan kopi di produksi, akan menjadi pengalaman tersendiri, bukan sebatas tegukan demi tegukan, atau aroma yang keluar dalam secangkir kopi panas yang menjadi sensasi, namun suasana hutan dan aroma pepohonan kopi akan menambah citarasa dari secangkir kopi panas.

Cafe Rimba atau Cafe Halimun merujuk pada rencana pembangunan kedai kopi yang berada dalam miniatur Halimun, dalam kawasan Curug Panjangkedai kopi ditengah hutan Homogen yang kerap diselimuti oleh kabut (Halimun dalam bahasa sunda berarti kabut). Kedai kopi ini akan menyuguhkan kopi Paseban, kopi Cibulao dan kopi-kopi lokal yang dihasilkan dari pegunungan Paseban, seperti kopi Brido menjadi kopi khas Desa Ciasihan yang tanamannya telah ada sejak zaman kolonialisme Belanda (sebutan Kopi Brido ini merujuk pada Hybrid kopi, biasanya masyarakat sunda di pelosok lebih suka mensederhanakan sebuah kata-kata asing). – Kopi Bogor

Layanan kami

outbound bogor dan outbound puncak-games simulasi

Outbound

Metode pendidikan yang berpijak pada petualangan dan pengalaman besutan Kurt Hahn di tahun 1941 itu lebih populer dengan sebutan outbound. Outbound berasal dari kata out of boundaries, merupakan bentuk pengalaman langsung terhadap sebuah fenomena kehidupan yang di simulasikan dalam permainan edukatif sebagai katalis pengembangan tim, kepemimpinan dan pengembangan diri. Highland Indonesia Group akan menyajikan untuk anda outbound sebagai katalis pelatihan SDM dan sebagai kegiatan wisata bermuatan learning.

Paket OutBound
tempat gathering di puncak bogor

Gathering

Gathering di maknakan sebagai sebuah kegiatan yang di selenggarakan di suatu tempat dan pada suatu waktu tertentu, didalam ruang atau pun luar ruang oleh perusahaan, komunitas, organisasi atau pun keluarga guna mendapatkan penyegaran dan mempererat tali kekerabatan, namun pernahkan anda gathering ditengah hutan dengan suasana hangatnya alam dan kental dengan kegiatan-kegiatan yang bernuansa petualangan, atau gathering dilakukan di sebuah pegunungan dengan pemandangan tak terbatas, bersama kami gahtering anda akan berbeda !

Paket Gathering
Camping outbound Bogor

Camping

Berbagai kegiatan dapat dilakukan pada saat camping seperti trekking / hiking, susur sungai, jelajah air terjun, mengamati burung ataupun satwa liar lainnya, membuat api unggun kebersamaan atau memancing di sungai lalu memasaknya sendiri, itu memang seru!, namun ada yang tak kalah serunya ketika kegiatan gathering atau outing yang dikemas dengan konsep camping, disisipi kegiatan outbound dan petualangan di hutan pegunungan bawah dalam nuansa kebersamaan dan learning. Dan, katanya “Now I see the secret of making the best person, it is to grow in the open air, and to eat and sleep with the earth”.

Paket Camping
tempat wisata di puncak bogor

Adventure

Sebuah wisata minat khusus bergenre petualangan dihadirkan dalam kawasan Highland camp, hadir dengan cliff jumping dan body rafting dalam aktivitas jelajah air terjun di komplek curug naga. "Ketika anda menelusuri jalanan setapak yang penuh tantangan dalam perjalanan trekking hutan, menyusuri arus sungai dan jeramnya, berenang dalam kesegaran air berwarna hijau tosca ditengah eksotisnya formasi tajuk tegakan, alam akan menjadi untaian symponi yang menakjubkan dimana aktivitas fisik dan olah emosi anda akan berpadu peran dengan instrumen hutan pegunungan bawah".

Paket Adventure

Home » Blog » Kopi Paseban ; Kopi Bogor dengan Citarasa Hutan